Senin, 15 September 2008

Pesantren Kilat dan Kegiatan Pengembangan Diri

Sabtu, 13 September 2008 telah dilaksanakan penutupan kegiatan amaliah ramadhan yang telah berlangsung selama satu minggu. Kegiatan ini bertujuan meningkatkan ketakwaan kepada Allah, SWT. bagi warga sekolah, khususnya peserta didik. Materi Pesantren Kilat antara lain: Kepemimpinan Islam, Tata Cara Penyelenggaraan Jenazah, Zikir bersama, dan berbagai materi penting lainnya.

Pada penutupan yang dilakukan oleh Kepala SMAN 1 Bontoa Drs. Aswan, M.M., disampaikan berbagai pesan untuk mengamalkan dan melaksanakan dengan baik berbagai pengetahuan yang telah disampaikan oleh pemateri. Kepala Sekolah juga mengharapkan untuk senantiasa menjaga ukhuwah Islamiyah, baik dengan warga sekolah, maupun dengan lingkungan di mana peserta berdomisili.

Panitia Pelaksana Pesantren Kilat dan Pengembangan Diri "JAMIYATUL QURA'" menyampaikan terima kasih atas dukungan yang telah diberikan oleh semua pihak, sehingga pelaksanaan kegiatan ini berjalan dengan baik.


Wakasek Humas & SDM

Ucapan Selamat

Minggu, 14 September 2008 Lab. Com SMAN 1 Bontoa Maros mulai berfungsi normal. Berfungsinya Lab. Com. ini atas bantuan berbagai pihak antara lain Bagian Proyek Peningkatan Mutu SMU, Satker Provinsi Sulawesi Selatan, SMKN 1 Maros sebagai ICT Center yang merupakan bantuan Depdiknas RI untuk meningkatkan mutu pembelajaran di sekolah. Awal berfungsinya Lab. Com ini dihadiri oleh Kepala SMAN 1 Bontoa Drs. Aswan, M.M. dan beberapa tenaga pendidik dan kependidikan. Diharapkan dengan pemanfaatan lab. ini secara maksimal, mutu prosespembelajaran semakin meningkat sehingga kualitas output lebih baik di masa yang akan datang.

Kepala Sekolah juga mengharapkan adanya pelatihan internet bagi tenaga pendidik dan kependidikan di masa yang akan datang.

Kami menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah membantu sehingga Lab. Com ini dapat berfungsi normal.

M_Arafah